Subtitle Indonesia X-Men

Sinopsis X-Men (X-Men 1.5) (2000)
Di dunia dimana para manusia dan mutan saling berseberangan, Marie D' Ancanto atau yang biasa dikenal dengan sebutan Rogue, melarikan diri dari rumah bersama Logan (Wolverine). Charles Xavier yang memiliki Sekolah untuk para mutans usia muda, mengirimkan Storm dan Cyclops untuk membawa mereka kembali sebelum semuanya terlambat. Magneto, kemudian memiliki rencana jahat dan memanfaatkan Rogue untuk memuluskan rencananya ini...










Sinopsis X-Men 2 (X2) (2003)
Hal ini ditandai dengan kesuksesan dari film "Spider-Man" (2002) dan "Daredevil" (2003). Belum lagi akan beredarnya film "Hulk" pada tahun ini. Nah, pembuat film "X-Men", Byran Singer ingin mengulangi kesuksesan besar filmnya dengan menghadirkan kembali petualangan Prof. Charles X (Patrick Stewart) dan para X-Men-nya yaitu Wolverine (Hugh Jackman), Storm (Halle Berry), Cyclops (James Marsden), Rogue (Anna Paquin) dan Dr. Jean Grey (Famke Janssen) dalam film sekuel yaitu "X-Men: X2". Seperti telah dikisahkan dalam film sebelumnya bahwa X-Men yang di bawah pimpinan Prof. X adalah para mutan yang memiliki kemampuan lebih yang tidak dimiliki orang kebanyakan. Kemampuan tersebut akibat mutasi genetik dalam mutan tersebut.

Sayangnya kelebihan akibat mutasi genetik itu malah membuat takut masyarakat biasa karena dianggap mengancam keamanan mereka. Kesalahpahaman itu diperparah dengan adanya diskriminasi terhadap para mutan. Salah satunya adalah rancangan undang-undang registrasi mutan (Mutant Registration Act). Para mutan dan sebagian kecil masyarakat menentang pengajuan RUU tersebut karena pelaksanaannya malah melanggar hak-hak asasi para mutan. Walau para mutan pimpinan Prof. X dalam film pertama telah berhasil menyelamatkan para pemimpin dunia dari bahaya dalam sebuah pertemuan tingkat tinggi di New York, sebagian masyarakat tetap tidak mempercayai mereka.

Apalagi pelaku kejahatan terhadap para pemimpin dunia itu pun adalah mutan jahat yang menyalahgunakan kelebihannya seperti Magneto (Sir Ian McKellen) dan Mystique (Rebbeca Romijn-Stamos). Maka dalam kondisi tersebut, para mutan baik masih harus berjuang mempertahankan kebebasan mereka serta berusaha menghentikan para mutan jahat yang hendak menguasai dunia. Dalam film sekuel "X-Men : X2", seorang mutan pembunuh yang berusaha membunuh presiden Amerika Serikat, namun gagal. Serangan gagal tersebut membangkitkan kembali ketakutan di kalangan masyarakat sehingga muncul dukungan baru terhadap gerakan anti mutan yang dulunya dipimpin Senator Robert Kelly (Bruce Davison), yang kali ini dipimpin oleh mantan jenderal AD AS, William Stryker (Brian Cox).

Stryker berusaha keras untuk meloloskan RUU Registrasi Mutan ke Senat. Konon Stryker dulunya adalah orang yang di belakang dari eksperimen terhadap mutan yang salah satunya adalah Logan yang lebih dikenal sebagai Wolverine. Selain usaha pelolosan RUU tersebut, Stryker berencana menghapuskan para mutan dari permukaan bumi, tidak peduli apakah mutan baik atau jahat. Iapun mengirimkan pasukan bersenjata untuk menyerang akademi mutan pimpinan Prof. X. Magneto yang berhasil lolos dari penjara plastiknya pun menawarkan kerjasama kepada Prof. X untuk menghentikan Stryker yang menjadi musuh bersama mereka. Tidak mudah bagi mereka karena Stryker adalah lawan yang paling berbahaya dan memiliki sumber daya dan dukungan jauh lebih besar daripada yang pernah dimiliki Senator Kelly.

Demi masa depan mereka dan mutan lainnya, para X-Men pun berusaha keras melacak mutan yang gagal membunuh presiden. Ternyata mutan tersebut adalah Nightcrawler (Alan Cumming) yang misterius asal usulnya. Mereka juga menyelidiki motif Nightcrawler dan juga bagaimana kaitannya dengan gerakan anti mutan Stryker. Sementara itu, Wolverine yang dihantui dengan kilasan balik masa lalunya, pergi ke utara untuk menguak misteri masa lalunya yang tidak bisa diingatnya. Selain Nightcrawler, muncul pula mutan baru yang bernama Pyro alias John Allerdyce (Aaron Stanford), Shadowcat alias Kitty Pryde (Katie Stuart) dan Iceman alias Bobby Drake (Shawn Ashmore).

Sinopsis X-Men: The Last Stand (X3) (2006)
Kisah X-Man: Last Standing diawali dengan kegiatan membuat obat-obatan untuk makhluk mutant ciptaan Magneto. Ide gila ini dilakukan oleh Warren Worthington's (Michael Murphy) untuk menyembuhkan putra semata wayangnya, Angel (Ben Foster) yang bagian punggugnya tumbuh sepasang sayap malaikat.

Di lain pihak, Magneto yang tidak pernah lelah mengisi seluruh Bumi ini dengan para mutant ciptaannya. Sementara ia pun terus memusnahkan manusia dengan bala tentaranya, berupa sekumpulan mutant-mutant jahat. Celakanya, para mutant ini tak hanya giat memusnahkan manusia tapi juga melakukan segala cara untuk menentang Prof Charles Xavier (Patrick Stewart) dan murid-muridnya yang berusaha menyelamatkan manusia.

Pertempuran antara dua kubu, Magneto dan Prof Xavier pun terus berlangsung. Karena lebih banyak diisi dengan adegan-adegan pertempuran, tidak ada yang spesial dalam alur cerita film ini kecuali beberapa efek menakjubkan, yang dihadirkan.

Bagi para penggila bacaan komik, film ini mungkin menarik. Setidaknya berbagai khayalan yang sebelumnya hanya bisa dibayangkan, kini bisa disaksikan lewat film berkat kecanggihan efek-efek khusus yang mengagumkan.

Sinopsis X-Men: First Class (2011)
Di mulai dengan mengkisahkan masa muda Charles Xavier dan Erik Magnus Lensherr sebelum didirikannya Xavier School For Gifted Youngster.School of Mutant Resources mereka dirikan seusai menamatkan sekolah di Oxford untuk meneliti dan mempelajari fenomena baru yang terjadi pada manusia yaitu “homo superior”, yaitu manusia jenis mutan yg memiliki gen X. Siswa yang belajar di sekolah khusus itu awalnya adalah Jean Grey, Scott Summers, Hank McCoy, Ororo Munroe, Raven Darkholme, Mortimer Toynbee dan Emma Frost.

Selanjutnya di sinopsis Film X-Men:First Class kedua sahabat tersebut terlibat konflik.Hal ini karena keduanya mempunyai pemahaman dan idealisme yang berbeda.Perseteruan pun terjadi dan bahkan mereka saling menghancurkan.

Download Link


                                                                                        Subtitle Indonesia  X-Men
X-Men: First Class (2011) - Menyusul

2 Response to "Subtitle Indonesia X-Men"

  1. Anonim says:

    sepertinya ada yang kurang nih.. X-men origins?

    Wah, makasih banget subtitlenya. Sangat membantu bagi pencinta movie seperi saya. Apalagi ada sinopsis terbarunya pula!. Makasih,

Posting Komentar

Powered by Blogger